Halo Sobat Traveling :) bagi kalian yang sudah atau sering berpergian keluar negri pastinya seru sekali bukan. Apalagi dengan membawa barang atau oleh oleh untuk teman pacar keluarga dirumah. Kalian pasti tak ragu untuk berbelanja dengan jumlah banyak agar bisa dibagikan kepada teman teman di Indonesia. Karena salahsatu ciri kalian pernah traveling ke negeri orang tentunya membawa barang atau makanan khas negara tersebut.
Namun ada hal wajib yang perlu diketahui oleh Anda yang sering berbelanja ketika traveling ke luar negeri, yaitu bea cukai dan pajak barang yang masuk ke Indonesia. Misalnya seperti Anda membawa barang bawaan dari Singapura, baik lewat jalur udara maupun lewat jalur darat.
Kualifikasi Barang Agar Bebas Bea Cukai
Hal ini wajib diketahui oleh penumpang yang membawa barang bawaan pribadi masuk ke Indonesia. Barang pribadi penumpang adalah barang yang dibawa dari luar negeri, barang yang Anda pakai sendiri bukan untuk dijual lagi, bukan dalam bentuk paket atau pos.
Ada aturan khusus yang memberi batasan maksimal barang bawaan Agar bebas bea cukai masuk dan bebas pajak. Bila barang Anda melebih batas maksimal maka akan dikenakan bea masuk, bea cukai dan pajak, menurut aturan yang berlaku.
Selain itu, ada dua jalur barang, yaitu jalur merah dan jalur hijau. Jalur merah adalah barang-barang yang kena bea-bea, barang yang dilarang, barang yang perlu izin, barang yang diperjual belikan, dan lainnya. Barang jalur hijau adalah barang yang bebas bea cukai.
Pembebasan Bea Masuk, Cukai / Pajak
Sobat travelers pastinya selalu membawa barang bawaan dari luar negri kan. Baik itu bentuknya barang ataupun makanan dan minuman. Jika anda ingin dibebaskan dari segala biaya maka ada beberapa kualifikasi tertentu, berikut kualifikasinya :
- Maksimal 1 liter cairan yang mengandung etil alkohol, misalkan minuman keras ataupun parfum
- Maksimal 25 batang cerutu
- Maksimal 200 batang cigarette
- Total nilai pabean barang tidak melebihi USD $250 per orang atau USD $1000 per keluarga
Tips Agar Barang Bawaan Bebas Bea Cukai
Nah agar barang bawaan anda dari luar negeri terbebas dari Bea Cukai maka harus memenuhi kualifikasi jalur hijau tersebut. Sobat Travelers bisa mengikuti beberapa tips disini agar barang bawaan anda aman sampai dirumah hehehe. Ini dia tipsnya :
1. Bawalah Barang Dalam Jumlah Wajar
Bagi anda yang perokok dan ingin membawa rokok dari luar negeri sebaiknya jangan membawa berlebihan, lagipula sudah banyak rekomendasi rokok di Indonesia lebih nikmat dibanding rokok dari luar negeri. Dan juga anda yang ingin membawa minuman beralkohol, juga jangan membawanya dalam jumlah banyak. Cukup saja anda bawal 1 botol berukuran besar atau dibagi bagi menjadi 2 - 3 botol kecil kecil.
Barang lainnya yang tak luput seperti parfum atau wangi wangian pastinya akan lebih branded jika anda membawanya dari luar negri, akan tetapi sama halnya dengan minuman keras bawalah dalam jumlah wajar jangan terlalu banyak. Lebih baik lagi bila dusnya dibuka
2. Hindari Kemasan Dus
Apabila Anda membeli barang elektronik baru, hindari dikemas dalam dus berlebihan. Bila jumlahnya banyak sebisa mungkin barang elektronik dikeluarkan dari dus, dan kalau bisa ditaruh di tas terpisah. Hal ini untuk meminimalisir pengecekan dan akan disayangkan jika anda mengalami kendala di Bea Cukai hanya karena masalah dus yang besar.
3. Jangan Membawa Uang Tunai Berlebihan
Ketika anda pulang ke Indonesia dengan membawa uang tunai dalam jumlah banyak baik mata uang rupiah atapun mata uang asing senilai Rp 100 juta atau lebih pastinya akan dikenai pajak dan biaya bea cukai. Maka dari itu sebaiknya hindari uang cash jumlah banyak dan salahsatu solusinya anda bisa menggunakan fasilitas kartu kredit agar tetap aman.
4. Hindari Tas Bari di Bagasi
Pencinta fashion pastinya jika berlibur ke negara yang terkenal dengan wisata belanjanya, produk seperti tas bermerek tidak akan luput dari daftar belanja Anda. Nah, apabila beli tas baru yang harganya mahal, langsung pakai saja jangan ditaruh di bagasi agar bebas bea cukai.
Jadi ketika Anda ke luar negeri dan pulang membawa bawaan lebih pastikan barang yang dibawa masuk dalam golongan jalur hijau, ataupun Anda bisa menggunakan tips di atas agar terhindar bea cukai. Sekian tips kali ini semoga bermanfaat yaaaa Sobat Travelers :)